Cara Mengirimkan File Besar Hingga 2GB di WhatsApp - Ketika kita akan mengirimkan file berukuran besar maka kita bisa menggunakan aplikasi seperti share it, xender atau email. Nah sekarang ini kita bisa mengirimkan file berukuran besar hanya menggunakan whatsapp saja. Beberapa waktu lalu whatsapp merilis fitur terbaru yaitu kita bisa mengirimkan file berukuran besar sampai 2 GB. File tersebut tidak hanya dokumen saja tetapi kita juga bisa mengirimkan file seperti video dan juga audio. Jadi kita tidak perlu ribet mengupload file kita ke google drive atau mediafire untuk mengirimkannya ke orang lain, cukup gunakan whatsapp saja. Sebelumnya pastikan kamu sudah mengupload aplikasi whatsapp kamu ke versi terbaru di playstore. Lalu bagaimana caranya? Yuk simak di bawah ini selengkapnya
Cara Mengirimkan File Besar Hingga 2GB di WhatsApp
1. Langkah yang pertama silahkan kamu pilih dulu kontak yang ingin kamu kirimi file, setelah itu tap di bagian icon lampiran
2. Setelah itu pilih dokumen
3. Tap di bagian Lihat Dokumen Lain
4. Lalu pilih file yang ingin kamu kirim,kamu juga bisa memilih lebih dari 1 file yang ingin kamu kirim dengan tap lama saja di bagian filenya, lalu pilih file mana saja yang ingin kamu kirim, tap Pilih
5. Tap Kirim
6. Dan selesai, kamu tinggal tunggu saja sampai proses pengiriman file selesai
Jadi seperti itulah Cara Mengirimkan File Besar Hingga 2GB di WhatsApp , semoga tutorial ini bermanfaat dan selamat mencoba
Related Posts:
0 Response to " Cara Mengirimkan File Besar Hingga 2GB di WhatsApp"
Post a Comment