Wednesday, January 13, 2021

Cara Mengubah Emoji Android Menjadi Iphone Dengan ZFont 3

Cara Mengubah Emoji Android Menjadi Iphone Dengan ZFont 3
Cara Mengubah Emoji Android Menjadi Iphone Dengan ZFont 3 - Seperti kita tau jika kita ingin mengganti font atau emoji di hp android kita bisa menggunakan aplikasi pengubah font dari playstore yang bisa digunakan secara gratis bernama ZFont. Aplikasi ZFont ini support hampir semua hp android dari mulai Xiaomi, Vivo, Oppo, Realme, Huawei, Infinix dll. Untuk itu banyak sekali orang orang yang menggunakan ZFont ini untuk mengubah font dengan sangat mudah dan pastinya secara gratis. Aplikasi ZFont terus memperbarui aplikasinya setiap waktunya, sehingga pilihan font dan emoji di Zfont semakin hari semakin banyak, nah beberapa waktu lalu pun aplikasi ZFont sudah update ke versi terbaru dan membawa perubahan pada tampilan dan juga nama aplikasinya sendiri. Untuk versi sekarang ini kamu bisa menemukan aplikasi ZFont di playstore dengan nama ZFont 3. 

Di aplikasi ZFont 3 ini kita bisa menemukan perubahan letak menu untuk font dan juga emojinya, tetapi untuk penggunaannya masih sama, kamu bisa mengubah dan mengganti banyak font dengan mudah dan gratis tanpa ribet. Untuk kamu yang masih bingung bagaimana cara menggunakan aplikasi ZFont 3 untuk mengubah emoji android menjadi iphone kamu bisa mengikuti cara di bawah ini ya

Cara Mengubah Emoji Android Menjadi Iphone Dengan ZFont 3

1. Silahkan download dan instal aplikasi ZFont 3 dari playstore

2. Setelah itu buka aplikasi ZFont 3

3. Pilih varian emoji yang kamu suka , contohnya emoji IOS_14.2 terbaru

4. Tap Download tunggu beberapa saat sampai font nya terdownload

5. Tap Apply

6. Pada bagian Choose Method to Install pilih Method 1 (Old) ini untuk hp xiaomi

7. Tap Change Font ( dari mulai langkah ini cara menerapkan font untuk setiap hp berbeda , untuk merk hp lainnya kamu bisa mengikuti intruksi yang ada di layar hp kamu)

8. Selanjutnya pilih IOS_14.2

9. Tap Terapkan

10. Lalu tap Mulai Ulang untuk restart hp kamu

11. Selesai, maka sekarang emoji hp kamu sudah berubah menjadi emoji iphone

Jadi seperti itulah Cara Mengubah Emoji Android Menjadi Iphone Dengan ZFont 3 , mudah bukan? Selamat mencoba

No comments:

Post a Comment