Cara Membuat Video TikTok Jadi Wallpaper HP Bergerak dan Bersuara - Wallpaper adalah gambar latar belakang yang digunakan untuk mempercantik tampilan dari handphone kita. Kita bisa menggunakan gambar apapun untuk dijadikan wallpaper handphone kita. Sekarang ini tidak hanya wallpaper berupa gambar / foto saja tetapi kita sudah bisa menggunakan video sebagai wallpaper untuk hp android kita. Terutama untuk kamu para tiktokers juga bisa memasang video tiktok untuk dijadikan wallpaper dari hp kita. Ada banyak sekali video video menarik di tiktok yang bisa dijadikan wallpaper bergerak di handphone kita. Memang di tiktok sendiri sudah ada fitur wallpaper tetapi hasilnya kamu hanya bisa menjadikan video bergerak saja sebagai wallpaper dan tidak bersuara, nah dengan menggunakan cara ini kamu bisa membuat video tiktok jadi wallpaper handphone kita bergerak dan bersuara. Bagaimana caranya? yuk simak di bawah ini selengkapnya
Cara Membuat Video TikTok Jadi Wallpaper HP Bergerak dan Bersuara
1. Silahkan download dan instal aplikasi dari playstore bernama Wallpaper for Tiktok
2. Jika sudah , buka tiktok lalu pilih video yang akan kamu jadikan wallpaper
3. Simpan / download video tersebut dengan cara tap di bagian icon panah ke kanan
4. Tap Simpan Video
5. Jika sudah, buka aplikasi Wallpaper for Tiktok
6. Tap opsi lainnya di kanan atas
7. Pilih Local Video
8. Pilih video yang ingin kamu gunakan untuk wallpaper handphone kamu
9. Di bagian volume kamu bisa setting volume untuk suara dari wallpaper nya tap Set Wallpaper
10. Tap Terapkan
11. Pilih Atur untuk Desktop
12. Dan hasilnya seperti ini teman teman :
Selesai, Jadi seperti itulah Cara Membuat Video TikTok Jadi Wallpaper HP Bergerak dan Bersuara , pastinya tampilan dari handphone kamu akan semakin keren bukan? Semoga bermanfaat
aku coba bikin tapi malah jdi item pas mau ganti yg lain gabisa. odahal pke hp sultan hm
ReplyDelete