Cara Mengubah Emoji Xiaomi Menjadi Emoji IOS 13.3 Tanpa Aplikasi - Di setiap aplikasi chatting maupun di aplikasi perpesanan di android pastinya sudah menyediakan emoji untuk mendukung aktivitas chatting para penggunanya. Emoji bisa menggambarkan perasaan seseorang ketika sedang chatting di aplikasi chat. Banyak sekali emoji yang di sediakan seperti emoji menangis, marah, ada juga emoji berupa orang, bangunan, makanan, dan masih banyak lagi. Aplikasi aplikasi seperti facebook, whatsapp, twitter, sudah menyediakan emoji nya sendiri tetapi yang terbaik pastinya emoji IOS. Emoji IOS di anggap paling keren dari semua emoji , sehingga para pengguna android jadi ramai ramai ingin mengubah tampilan emoji mereka menjadi emoji ios. Nah di artikel kali ini saya akan memberikan tutorial cara mengubah emoji android menjadi emoji ios 13.3 terbaru di hp xiaomi miui 11 tanpa aplikasi tambahan apapun
Di hp xiaomi ada aplikasi tema bawaan dimana disana kamu bisa mendapatkan banyak sekali tema, font, wallpaper, ringtone dsb, nah kamu juga bisa mengubah tampilan emoji kamu menjadi emoji ios dengan memanfaatkan fitur font yang ada di aplikasi tema bawaan dari xiaomi. Bagaimana caranya? yuk simak di bawah ini selengkapnya
Cara Mengubah Emoji Xiaomi Menjadi Emoji IOS 13.3 Tanpa Aplikasi
Setting Aplikasi Keyboard Kamu Ke GBoard
1. Silahkan masuk ke menu setelan
2. Pilih Setelan Tambahan
3. Pilih Bahasa dan Masukkan
4. Tap pada Keyboard Saat Ini
5. Pilih GBoard
Ubah Region HP Xiaomi ke India
1. Silahkan masuk ke menu setelan
2. Pilih Setelan Tambahan
3. Pilih Lokasi
4. Cari dan pilih lokasinya India
Ubah Emoji Xiaomi Jadi Emoji IOS 13.3
1. Buka aplikasi tema bawaan dari xiaomi
2. Tap menu font (biasanya setelah di ubah regionnya ke india , menu font langsung muncul)
3. Tulis di kotak pencarian "IOS"
4. Pilih IOS Moji
5. Tap Gratis untuk mulai mendownload
6. Tap Terapkan
7. Tap Mulai Ulang untuk restart hp kamu
Selesai, jika sudah di restart maka otomatis tampilan emoji kamu akan berubah menjadi emoji ios 13.3 terbaru tanpa menggunakan aplikasi tambahan apapun.
Emoji ini bisa kita gunakan di aplikasi instagram dan youtube, sedangkan untuk whatsapp masih belum bisa
Sekian tutorial saya mengenai Cara Mengubah Emoji Xiaomi Menjadi Emoji IOS 13.3 Tanpa Aplikasi , semoga bermanfaat
0 Response to "Cara Mengubah Emoji Xiaomi Menjadi Emoji IOS 13.3 Tanpa Aplikasi"
Post a Comment