Thursday, September 26, 2019

Cara Merubah Tema Whatsapp Original Tanpa Aplikasi (Bukan Wa Mod)

Cara Merubah Tema Whatsapp Original Tanpa AplikasiCara Merubah Tema Whatsapp Original Tanpa Aplikasi - Seperti kita ketahui jika di whatsapp kita belum bisa merubah tema / tampilannya menjadi lebih keren, karena belum ada fitur untuk mengganti tema di whatsapp original, sehingga untuk bisa mengganti tema / tampilan whatsapp agar lebih beragam kita harus menggunakan sebuah aplikasi whatsapp modifikasi. Di whatsapp original kita hanya bisa menggunakan tema default yang berwarna hijau saja.

Kabar baik untuk kamu para pengguna HP Xiaomi khususnya handphone Xiaomi MIUI 10 kamu bisa mengganti tema whatsapp kamu menjadi lebih keren dengan mengganti warna latar dari whatsapp agar tidak berwarna hijau saja. Kamu bisa memanfaatkan fitur tema bawaan dari hp xiaomi untuk mengganti tema whatsapp kamu. Karena di hp xiaomi jika kamu mengganti tema hp kamu menjadi tema yang lain maka ada beberapa tema yang sudah mendukung dan tembus ke whatsapp, sehingga tema whatsapp nya bisa berganti juga. Bagaimana caranya? yuk simak dibawah ini selengkapnya

Cara Merubah Tema Whatsapp Original Tanpa Aplikasi


1. Buka aplikasi tema bawaan dari hp xiaomi
2. Cari nama nama tema berikut ini di kotak pencarian tema untuk tema whatsapp yang  kamu inginkan :

Tema Whatsapp Biru :

1. Mmountain Blue
2. Vikendi PUBG


Tema Whatsapp Gelap:

1. Trickster Wb


Tema Whatsapp Pink :

V-69 Pink
Pink Bunny


Tema Whatsapp Hijau :

Ijo v10


3. Tap Unduh Gratis
4. Tap Terapkan

Selesai, sekarang silahkan kamu cek ke whatsapp kamu , maka tampilan whatsapp kamu akan berubah juga sesuai dengan tema hp xiaomi kamu. Sekian tutorial saya mengenai Cara Merubah Tema Whatsapp Original Tanpa Aplikasi (Bukan Wa Mod) , semoga bermanfaat

No comments:

Post a Comment