Cara Ganti Akun Mobile Legends Bagi yang Masih Bermasalah - Mobile legends mungkin adalah game yang saat ini digandrungi para anak muda , tidah hanya laki laki , perempuan pun sudah banyak yang tiba tiba menjadi seorang gamers dadakan karena hanya sudah memainkan game mobile legends, tetapi ada satu hal yang masih menjadi masalah bagi para player mobile legends, yaitu mereka masih bermasalah ketika akan mengganti akun mobile legends mereka. Ada banyak sekali masalah yang mereka hadapi seperti adanya keterangan "Akun dari platform sosial ini tidak terkait dengan permainan ini , tidak dapat beralih" , atau "Akun dari platform sosial ini sudah terkait dengan permainan ini , tidak dapat beralih" , masih banyak yang mengeluhkan masalah seperti itu ketika akan mengganti akun mobile legendsnya. Nah untuk mengganti akun mobile legends ini ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan dan camkan, di antaranya :
1. Kamu harus BIND akun mobile legends kamu yang akan kamu ganti ke salah satu sosial media, seperti facebook, google play game, akun VK dan akun Moonton, karena dengan kamu bind akun kamu ke salah satu sosmed ini sebelum mengganti akun , maka akun ML kamu sudah bisa disebut aman dan tidak akan hilang/tertimpa
2. Begitupun dengan akun Mobile legends kamu yang satu lagi harus di bind dengan salah satu sosial media tersebut di atas. JANGAN SEKALI KALI KAMU UNBIND AKUN mobile legends kamu , karena itu akan membuat akun kamu tidak aman dan akan beresiko hilang akun.
Jadi saya akan ambil contoh akun mobile legends kamu yang ini adalah akun mobile legends 1 , dan akun mobile legends kamu yang satu lagi akun mobile legends 2, nah akun Mobile Legends 1 harus sudah terhubung dengan akun facebook/google/vk yang ke 1.
Akun mobile legends 2 harus terhubung dengan akun fb/google/vk yang ke 2.
Sampai sini kamu harus paham , karena jika kamu paham , pasti ganti akun mobile legends bukan masalah yang susah
Cara Ganti Akun Mobile Legends Bagi yang Masih Bermasalah
1. Langkah pertama pastikan kamu sudah bind akun mobile legends 1 kamu ke salah satu sosmed
Coba masuk ke game mobile legends nya , tap foto profil, tap pengaturan akun, disana silahkan cek apakah akun kamu sudah di bind atau belum, kalau belum silahkan bind terlebih dahulu, sampai seperti gambar dibawah ini
2. Keluar dari mobile legends, dan lakukan LOGIN ke akun facebook kamu yang satu lagi yang sudah terhubung ke akun mobile legends kamu yang ke 2
3. Setelah login akun Facebook , silahkan kamu masuk lagi ke game mobile legendsnya
4. Lakukan ganti akun , tap foto profil, lalu pilih pengaturan akun pilih login ke akun yang sudah ada, tap Akun Facebook
5. Jika ada pemberitahuan seperti dibawah ini berarti kamu sudah bisa melanjutkan ganti akunnya, lalu tap OK
6. Server akan restart dan silahkan cek kembali apakah akun kamu sudah berganti atau belum
Selesai, demikian tutorial saya tentang Cara Ganti Akun Mobile Legends Bagi yang Masih Bermasalah , semoga bermanfaat dan membantu teman teman yang masih bingun bagaimana cara mengganti akun mobile legends. Jangan lupa like dan bagikan agar lebih bermanfaat. Salam Pentakill
0 Response to "Cara Ganti Akun Mobile Legends Bagi yang Masih Bermasalah"
Post a Comment